Tips Berhasil Jalur Langit – Saat seseorang memposting keberhasilannya di sosial Media, janganlah berkecil hati, apalagi iri hati, berdoalah dalam hati “ya Allah pengen juga seperti dia, bisa berhasil dan menikmati hasil usahanya”.
Dengan begitu kamu telah berupaya mengetuk pintu langit, agar setiap upayamu sampai pada titik keberhasilan yang dinanti.
Tetap semangat dan berupaya, maksimalkan usahamu, Langitkan doamu, jadikan keberhasilan orang lain sebagai motivasi untuk bekerja lebih keras, berkarya dan terus melaju.
Fokus dan konsisten adalah kunci utama dalam meraih keberhasilan, apalagi dilengkapi dengan doa yang dilangitkan, insyaallah Allah akan membukakan jalan kemudahan bahkan mendatangkan rezeki untukmu dari Arah yang tidak disangka-sangka.
Berbakti dan meminta ridho orang tua adalah Jalur Langit yang insyaallah mengundang datangnya ridho Allah. jika mereka telah tiada, doakanlah.
Maka izinkan saya berikan rumus sederhana bagaimana meraih keberhasilan dalam hidup, bukan sekadar di dunia tapi juga insyaallah akhirat.
Pertama, pantaskan diri.
Jadilah seperti apa yang diinginkan rabbmu yang menciptakan.
Pahami dan pelajari apa tujuan mengapa Kita berada disini.
(Jalankanlah perintah Allah jauhilah setiap larangannya)
Kedua, muliakanlah orang tua.
Peran penting orang tua mendidik dan membesarkan anak-anak nya bukanlah hal yang mudah, maka sudah menjadi keharusan sebagai seorang anak berbakti dan memuliakan mereka, dengan begitu insyaallah hal ini dapat mengundang ridho Allah atas dirimu.
Ketiga, bantulah sesama.
jika saudaramu diantara kamu sedang dalam kesulitan maka bantulah mereka, ringankan beban mereka, insyaallah hal ini mengundang kemudahan kemudahan dari Allah.
Keempat, maksimalkan usahamu, Langitkan doamu.
Demikian Tips Berhasil Jalur Langit, semoga bermanfaat!